Pendidikan

Wisuda Santri Angkatan ke 18 Pondok Pesantren Nurul Madany

FokusBanten.com – Pesantren Nurul Madany Cipanas Lebak Banten menggelar wisuda santri kelas XII SMA/SMK angkatan 18 tahun ajaran 2021/2022 di Masjid Baytul Maqdis komplek Pesantren Nurul Madany, Minggu (19/6/2022).

Prosesi wisuda dibuka dengan pembacaan Al Quran kemudian pengalungan medali dan pemberian Sahadah oleh Pimpinan Pesantren KH. Abdullah Al Hadad, S.Ag., M.Sy. dan Founder Yayasan H. Agus Sutisna, S.IP., M.Si.

Hadir pada kegiatan tersebut muspika Cipanas, wali santri, alumni serta para tamu undangan lainnya.

Pimpinan pondok pesantren, KH. Abdullah Al Hadad, S.Ag.

Disampaikan oleh pimpinan pesantren KH. Abdullah Al Hadad, S.Ag. dalam Kutbah Wada sejumlah pesan kepada para santri yang telah menyelesaikan studinya.

Saatnya kalian berikhtiar untuk mengimplementasikan kesalehan dimasyarakat, menjadi cahaya yang mampu menyinari kehidupan minimal untuk diri sendiri dengan cahaya Ilmu pengetahuan”. Pesannya.

Beliau juga berpesan agar selalu menegakkan haknya Allah dan Mahluk di mana pun berada“Jangan pernah kita meninggalkan salat karena itu adalah inti dari amalan-amalan kita, tegakan akhlak yang baik untuk sesama, jagalah hubungan yang baik dengan sesama terlebih dengan orang tua ataupun guru”. Pesannya.

Founder Yayasan Podium, H. Agus Sutisna, S.IP., M.Si.

Founder Yayasan Podium, H. Agus Sutisna, S.IP., M.Si. dalam kesempatan sambutannya memberikan ucapan selamat kepada wisudawan.

Selamat kepada kalian yang sudah bertahan sampai 6 atau 3 tahun dalam bimbingan pesantren Nurul Madany, pegang teguh nasihat pimpinan pesantren karena kalian adalah generasi Rabbani, cerdas dan berakhlak mulia”. Ucapannya.

Beliau juga memberikan ucapan selamat kepada wali santri yang telah berhasil mendampingi, mengantarkan putra putrinya sampai selesai mencari ilmu di Nurul Madany.

Rangkaian wisuda ditutup dengan tausiah dan doa oleh KH. Sahal Dzikri Bulqoiny dan KH. Ridwanullah pimpinan pesantren Nurul Hidaya Pusat Sadeng Bogor.

Tags
Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Close
Close